Ini bukan buku traveling, yaaaaa .
“Berjalan Jauh” semacam kumpulan tulisan-tulisan pendek dari seorang Ayah buat anaknya. Sesekali beberapa gombalan buat sang istri (Kak Desan, apa kabaaar ).
Dibilang buku parenting juga kurang tepat, sih.
Some said, “It’s NOT about WHAT you write BUT HOW you write it.”
Indeed. Cucmey dengan tema-tema tulisan dalam buku “Berjalan Jauh”. Tema-temanya itu benar-benar sehari-hari banget-banget. Dibaca sambil lalu terus cengengesan tapi … jleb! Menancap di hati . Tulisannya lho ya, bukan yang lain-lain (Kak Desan, halo lagi ).